pasang

Author Details

DPRD Karawang Gelar Paripurna, Tiga Agenda Rapat Dibahas

Sabtu, 01 April 2023, 04.31 WIB


KoranKarawang.Com

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karawang menggelar rapat Paripurna membahas tiga agenda di gedung sidang, Jumat (31/3/2023).


Ketiga agenda dalam pembahasannya yaitu yang pertama Penyampaian Perubahan SK DPRD tentang Alat Kelengkapan DPRD dari Fraksi PDIP. Yang kedua Pembentukan Pansus DPRD tentang Raperda Penyelanggaraan Ketenagakerjaan dan Raperda tentang Desa. Sedangkan yang ketiga adalah Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Tahun 2022.


Rapat Paripurna dibuka dan dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Karawang H. Budianto, SH., didampingi para Wakil Ketua tersebut dihadiri Bupati, Wakil Bupati, Forkopimda, Sekretaris Daerah, para Asisten, para Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD se- Kabupaten Karawang, para Inspektur Pembantu, para Sekretaris Dinas dan Badan, para Kepala Bagian, para Camat se-Kabupaten Karawang, Lurah, Kepala Desa, Pimpinan BUMN/BUMD, Pimpinan Pergururuan Tinggi se-Kabupaten Karawang, para Pimpinan Partai Politik, Ormas, LSM, Pers serta Organisasi Kepemudaan.


Pada kesempatan itu, dalam laporannya Bupati Karawang dr Hj Cellica Nurrachadiana memaparkan pembangunan Karawang di tahun 2022 di seluruh bidang. Mulai dari bidang kesehatan, pendidikan, infrastruktur, pertanian, ketenagakerjaan, pariwisata, lingkungan hidup hingga akuntabilitas pengelolaan keuangan dan sistem pemerintahan berbasis elektronik.


 "Pendapatan daerah Rp 4,774 Triliun kami distribusikan Rp 3,641 T untuk belanja operasi. Sedangkan Rp 1,110 T kami alokasikan untuk belanja modal. Pembangunan yang kami kerjakan di 2022 telah memantik kenaikan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM). Dimana kami targetkan 81,5 persen, namun terealisasi hingga 82,38 persen," papar Cellica.***


Komentar

Tampilkan

Terkini