pasang

Author Details

USAI PESTA MIRAS OPLOSAN 3 REMAJA TEWAS DAN 3 LAINYA KRITIS

Sabtu, 30 September 2017, 04.17 WIB
Karawang - Minuman keras oplosan kembali menelan korban jiwa, tiga remaja meninggal dunia dan tiga lainya kritis usai berpesta miras di sekitar danau cipule Kec. Ciampel Kab. karawang. " diduga meninggal akibat miras oplosan jenis big boss, jadi korban tersebut sesuai data ada 6 yang meninggal ada 3 orang, kemudian yang kritis kondisinya  saat ini  di rumah sakit" ungkap kapolsek ciampel AKP. Ricky Adipratama saat di konfirmasi.

Adapun korban yang meninggal dunia yaitu Ahmad Yusuf bin alm. Idun (22 tahun) warga dusun kaum 1 rt.03/02 desa Mulyasari Ciampel, lalu Shohiq Zibran bin Fahrozi (18 tahun) warga dusun kaum 1 rt.03/02 desa Mulyasari Ciampel, dan Kadi Suwandi bin Umang (18 tahun) warga dusun kaum II rt.04/02 desa Mulyasari kecamatan Ciampel.

Sedangkan korban kritis yaitu Dadi bin Tata (18 tahun) warga dusun kaum II rt.04/02 desa mulyasari kec. ciampel, vian Oktapian bin Jaya (22 tahun) warga dusun kaum II rt.04/02 desa mulyasari kec. ciampel, dan Tajudin Nur (23 tahun) warga dusun II kebon kalapa rt.008/004 desa Kutapohaci Kecamatan Ciampel.

Korban kritis saat ini masih mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Intan Barokah. Diketahui, mereka adalah korban para korban setelah berpesta minuman keras oplosan di sekitar danau Cipule pada jumat (29/9/2017). (raf)


Komentar

Tampilkan

Terkini