pasang

Author Details

LELANG KADISHUB MASIH SEPI PEMINAT

Minggu, 29 Oktober 2017, 19.39 WIB
Karawang -  Lelang jabatan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Karawang yang digelar Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) sepi peminat. 

Kepala BKPSDM Asep Aang Rahmatullah mengakui, hingga sepekan dibukanya pendaftaran belum ada satu pun pelamar yang mengajukan pendaftaran.

"Ini baru sepekan, pendaftarannya juga dibuka hingga 4 Desember 2017. Jadi, tidak usah khawatir kalau sekarang masih belum ada yang mendaftar," katanya, Senin (30/10).

Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Sumber Daya Manusia pada BKPSDM, Jajang Jaenudin mengatakan, sejumlah pegawai negeri sipil telah mengonfirmasi akan mengikuti proses lelang jabatan tersebut.

Untuk menjaring banyak pelamar, persyaratan pendaftaran akan lebih dipermudah. PNS yang berminat cukup melampirkan surat lamaran, surat pernyataan tidak menjadi anggota dan pengurus partai politik, surat izin dari pimpinan instansinya, surat pajak terhitung (SPT) tahunan, daftar riwayat hidup dan pas foto.

"Syarat minimal mereka harus golongan IV-A dan jabatan administrator eselon III-A. Minimalnya ada empat orang pendaftar untuk melanjutkan ke tahap seleksi selanjutnya. Jadi, mungkin bisa terkejar sampai pendaftaran ditutup nanti," katanya. 

Pada pelaksanaan lelang kali ini, BKPSDM melibatkan akademisi dari Universitas Padjajaran, Universitas Singaperbangsa Karawang, dan Sekolah Tinggi Transportasi Darat untuk menjadi bagian dari panitia seleksi.(Red)


Komentar

Tampilkan

Terkini